HomeFresh HealthRahasia Skincare : Tips Jitu Untuk Kulit Glowing

Rahasia Skincare : Tips Jitu Untuk Kulit Glowing

Kawula Muda, pernah nggak sih kalian merasa kewalahan dengan tren skincare yang terus bermunculan? Antara harga produk yang terlalu mahal, iklan produk dengan hasil instan, dan rutinitas perawatan dengan langkah yang ribet banget, ujung-ujungnya malah bikin kamu makin pusing!

Tapi kamu gak perlu khawatir! Kali ini, Fresh Radio akan membahas tips-tips kulit glowing anti gagal buat kamu. Faktanya, kulit sehat dan bercahaya itu bukan hanya dipengaruhi produk yang kamu pakai, tapi juga oleh kebiasaan sehari-hari dan pilihan gaya hidup kamu. Yuk ikutin tips-tips berikut ini biar kulit kamu bisa glowing seperti artis korea!

1. HIDRASI, HIDRASI, HIDRASI!

Minum Air Putih Sehat Ilustrasi
Ilustrasi Air Putih (Foto: Pexels/Fotios-photos)

Air putih adalah sahabat terbaik kulitmu loh! Ketika tubuh terhidrasi dengan baik, kulit secara alami akan tampak lebih lembab dan kenyal. Air membantu proses detoks, membuang racun yang bisa memicu permasalahan dikulit kamu. Selain itu, air juga mengoptimalkan pengiriman nutrisi ke kulitmu agar bisa semakin sehat dan bersinar. Yuk coba targetkan setidaknya kamu minum 8 gelas air sehari ya.

2. Sunscreen Itu No Debat!

Ilustrasi Sunscreen
Ilustrasi Sunscreen (Foto: Pexels/Tara-Winstead)

Paparan sinar UV dari matahari adalah musuh utama untuk kulit sehat, seperti jerawat, bintik hitam, dan keriput. Itulah mengapa sunscreen BUKAN hanya sekedar pilihan, tetapi mutlak untuk digunakan! Carilah sunscreen dengan SPF minimal 30, yang dapat melindungi kulitmu dari UVA dan UVB. Aplikasikan sunsccreen dengan jumlah yang cukup sekitar 15 menit sebelum kamu keluar rumah ya, dan jangan lupa untuk kamu aplikasikan ulang setiap 2-3 jam, terutama kalau kamu banyak kegiatan di luar ruangan.

3. Nutrisi untuk Kulit Glowing dari Dalam

Ilustrasi makanan sehat
Ilustrasi Buah-Buahan (Foto: Pexels/Janetrangdoan)

Pernahkah kamu mendengar istilah “You are what you eat”? Nah, ini berlaku juga untuk kulitmu! Makananmu menentukan kesehatan kulitmu. Makanan yang kaya vitamin, antioksidan, dan lemak baik dapat menutrisi kulitmu. Berikut ini beberapa bintangnya:

  • Buah dan Sayur: Sepertinya sudah menjadi rahasia umum kalau buah dan sayur kaya akan antioksidan yang dapat memerangi kerusakan sel kulit akibat radikal bebas.
  • Teh Hijau: Kandungan polifenol yang terkandung dalam teh hijau dapat membantu melindungi kulitmu dari kerusakan akibat sinar matahari dan juga memiliki efek anti-inflamasi loh.
  • Ikan Berlemak: Asam lemak omega-3 pada ikan berlemak seperti salmon penting untuk menjaga kelembaban dan elastisitas kulitmu.

4. Istirahat Cukup = Kulit Happy

Ilustrasi Tidur Berkualitas
Ilustrasi Tidur Berkualitas (Foto: Pexels/cottonbro)

Siapa yang disini hobinya begadang nih? Selain bikin kamu lelah, begadang juga bisa membuat kulitmu bermasalah loh Kawula Muda. Karena saat kamu tidur, tubuhmu seharusnya memperbaiki sel-sel yang rusak, termasuk kulitmu, dan memproduksi kolagen agar kulitmu tetap kenyal. Usahakan tidur yang cukup dan berkualitas (7-8 jam) setiap harinya agar kamu sehat dan kulitmu happy ya.

5. Kelola Stress, Kulit pun Ikut Sehat

Ilustrasi Travelling
Ilustrasi Travelling (Foto: Pexels/Gabriela-palai)

Kayaknya udah bukan rahasia lagi deh kalau stres memberikan dampak negatif bagi kesehatan kamu, termasuk kulit! Ketika stress, tubuhmu akan memproduksi hormon kortisol, yang dapat meningkatkan produksi minyak, memicu jerawat, dan menghambat penyembuhan luka pada kulitmu loh. Kamu boleh coba beberapa cara sehat ini untuk mengatur stress:

  • Olahraga Teratur: Ketika kamu melakukan aktivitas fisik tubuhmu akan melepaskan hormon endorfin yang bisa memperbaiki mood dan mengurangi stress.
  • Meditasi: Meditasi atau latihan pernapasan yang sejenisnya dapat membantu kamu untuk menenagkan pikiran dan mengurangi stressmu loh.
  • Jangan Lupa Me-Time! Jangan lupa untuk melakukan hobi yang kamu sukai, seperti mendengarkan musik favoritmu di Fresh Radio atau menghabiskan waktu travelling di alam bebas.

Ingat, kulit glowing adalah hasil dari kebiasaan, bukan keajaiban

Konsistensi adalah rahasia utama untuk memperoleh kulit sehat dan bercahaya. Terapkan tips-tips yang sudah Fresh Radio berikan untukmu ya, Kawula Muda. Kalau kamu melakukannya dengan rutin dan konsisten percayalah kulitmu pasti akan berubah jadi lebih sehat dan glowing. Selain itu, kamu juga harus tahu ya bahwa kulit setiap orang itu unik. Kamu harus menemukan rutinitas skincare yang paling cocok untukmu, dan pastikan semuanya sudah terbukti secara ilmiah ya. Share pengalaman kamu dikolom komentar yuk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments